Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

05 April 2007

Pasien Kapal Ngapulu dibantu Tim KKP Jayapura


(KKP Jayapura, 4 April 2007)

Pada tanggal 2 April 2007, seperti jadwal yang ditetapkan kapal penumpang PELNI yaitu KM Ngapulu merapat di dermaga pelabuhan Jayapura. Kurang lebih 1 jam sebelum merapat Tim Klinik Kesehatan Kapal telah menghubungi Tim KKP Jayapura, dalam hal ini dari seksi Karantina, Surveilans Epidemologi dan Upaya Kesehatan Pelabuhan (Kar.SE & UKP) bahwa ada salah seorang pasien kapal yang berasal dari kota Manokwari akan diturunkan di Kota Jayapura. Pasien tersebut dirujuk ke rumah sakit yang ada di Jayapura. Dari data yang didapatkan, disampaikan oleh Ibu Sitti Nurliah S.Si, Apt selaku Kepala Seksi Kar. SE & UKP, bahwa pasien tersebut didiagnosa mengalami Fraktur a.femur dextra atau mengalami kondisi patah tulang pada kaki sebelah kanan.

Oleh Tim KKP Jayapura dari Seksi Kar.SE & UKP serta dari Seksi PRL, bersama-sama segera naik ke kapal ketika kapal telah merapat dan segera dilakukan pemberian bantuan pertama kali kepada pasien sebelum kegiatan rutin lainnya dilakukan diatas kapal oleh Tim KKP Jayapura.

Setelah melakukan koordinasi dengan pihak Klinik Kesehatan Kapal, maka dengan cara bergotong royong, bahu membahu bersama anggota keluarga pasien, maka Tim KKP Jayapura melakukan proses evakuasi dengan mengangkat pasien dengan tandu, menurunkan pasien dari atas kapal, membawa pasien ke mobil ambulans dan mengantarkan ke rumah sakit yang dirujuk.

Dari pihak keluarga pasien sangat berterima kasih sekali karena Tim KKP Jayapura, karena sudah mau membantu pasien mulai dari atas kapal sampai dibawa ke rumah sakit.
" Itu memang sudah tugas dan tanggung jawab kami membantu pasien" jadi mama ko tenang saja " celetuk salah seorang staf dari Tim KKP jayapura menimpali ucapan terima kasih dari keluarga pasien.

No comments:

Foto Pilihan : SENAM BERSAMA DALAM RANGKA HARI MALARIA SEDUNIA KE-3

Foto Pilihan : SENAM BERSAMA DALAM RANGKA HARI MALARIA SEDUNIA KE-3
Staf KKP Kelas II Jayapura Photo Bersama Setelah Kegiatan